Breaking News

6/recent/ticker-posts

DOJO KARANG TARUNA BANDAR MASILAM SIMALUNGUN MENDAPATKAN SERTIFIKAT NASIONAL DARI INKANAS

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Simalungun, Bandar Masilam — Pengurus Besar Institut Karate-DO Nasional (Inkanas) memberikan Sertifikat Dojo menyatakan bahwa Dojo Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun terregistrasi dan terdaftar secara sah sebagai anggota Inkanas. 

Sertifikat Dojo dengan nomor registrasi 34.530.00619 yang ditandatangani oleh Ketua Umum Pengurus Besar Inkanas Jend Pol (Purn) Drs Badrodin Haiti (Karate DAN VII) dan Ketua Dewan Guru Pengurus Besar Inkanas Ellong Tjandra, SE. MM (Karate Dan VII) membuktikan bahwa Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun selangkah lebih maju. 

Ketua Karang Taruna Simalungun Bona Uli Rajagukguk, SH, melalui Ketua Karang Taruna Bandar Masilam Muhammad Nasrin Syahputra, didampingi Sekretaris Ade Setiawan, mengucapkan, "Alhamdulillah, Terima kasih kepada Pengurus Besar Inkanas yang telah meregistrasi secara sah dojo yang telah kami bina selama ini, dan memberikan kepercayaan kepada Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun untuk memajukan Inkanas serta membina generasi muda melalui karate di Kabupaten Simalungun ini."ucapnya saat dikonfirmasi awak media secara langsung di kediamannya. Minggu (3/12/2023). 

Masih diucapkannya, Tak lupa kami ucapkan ribuan terima kasih kepada Senpai Herianto Karate DAN III yang telah mau membantu kami untuk membina generasi muda sebagai pelatih karate di Dojo Inkanas Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun ini.

"Ini semua berkat kerja keras Senpai Harianto, Semoga Senpai Herianto tetap sehat dan sukses selalu."ungkapnya.

Di tempat terpisah, Camat Bandar Masilam Ida Royani, S.Pd, MAP, selaku MPKT Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun mengatakan bahwa Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun terkhusus Pemerintahan Kecamatan Bandar Masilam bangga atas diraihnya penghargaan ini, karena penghargaan yang diberikan oleh Pengurus Besar Inkanas ini merupakan penghargaan tingkat nasional.

"Tentunya penghargaan ini berdasarkan penilaian. Penilaian tersebut dengan melihat apa yang telah dilakukan dan apa yang didedikasikan oleh Dojo Inkanas Karang Taruna Bandar Masilam patut menerima penghargaan. Penghargaan ini menjadi kebanggaan bagi kami,"ujar Camat Bandar Masilam. 

Ida Royani juga mengucapkan,"Terima kasih kepada pelatih Senpai Herianto yang telah mau meringankan langkahnya untuk membantu Karang Taruna Bandar Masilam Simalungun membina generasi muda di dunia olahraga Karate."ungkapnya. (FN) 

Posting Komentar

0 Komentar