Breaking News

6/recent/ticker-posts

KAPOLRES RAJA AMPAT IKUTI KEGIATAN KUNJUNGAN KERJA FORKOPIMDA PROVINSI PAPUA BARAT KE PULAU FANI DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT KE 77 KEMERDAKAAN REPUBLIK INDONESIA


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Waisai Papua Barat — Kapolres Raja Ampat AKBP EDWIN PARSAORAN S.I.K,M.I.K mengikuti kegiatan kunjungan kerja FORKOPIMDA Provinsi Papua Barat ke pulau fani kabupaten Raja Ampat.(13/08/22)

Kegiatan tersebut di awali dengan melakukan registrasi keberangkatan di dermaga Lantamal XIV Sorong yang dilakukan oleh panitia,selanjutnya dengan menggunakan kapal Expres Belibis 8 pada pukul 03.00 wit, rombongan forkopimda menuju pulau fani dengan waktu tempuh kurang lebih enam jam perjalanan.

Setibanya di pulau Fani rombongan forkopimda menanti kedatangan penjabat Gubernur Provinsi Papua Barat bersama Rombongan yang menggunakan Helikopter,adapun yang ikut dalam rombongan tersebut yaitu Komjen Pol. (Purn) Drs. Paulus Waterpauw, M.si.( Pejabat Gubernur Papua Barat ).

2. Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga, SH., MH.( Kapolda Papua Barat ).

3. Mayjen TNI Gabriel Lema, S.sos ( Pagdam XVIII Kasuari ).

4. Laksma TNI Irvansyah ( Koarmanda III Angkatan Laut Wilayah Timur).

Dalam Kunjungan Kerja Penjabat Gebernur Papua Barat ke pulau Fani akan melakukan kegiatan Pembentangan bendera merah Putih sepanjang 77 Meter, Peletakan batu pembangunan Rumah Prasasti kebangsaan, Pemberian Bantuan tangan kasih Kepada Masyarakat Kampung di daerah perbatasan negara serta Pemberian Bahan Pokok untuk Masyarakat Kampung perbatasan pulau Fani.


(Tim/Red/Humas Polres Rj4)

Posting Komentar

0 Komentar