Breaking News

6/recent/ticker-posts

BRI UNIT LIMA PULUH KANCA PERDAGANGAN LAKSANAKAN PROGRAM "BRI MENANAM"


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — " BRI menanam " merupakan inisiatif Direktorat Mikro BRI untuk mendukung implementasi konsep ESG (Environment, Social and Governance) melalui aktivitas penanaman tanaman produktif yang dapat mengurangi emisi karbon di lokasi yang ditetapkan. Adapun sasaran lokasi yang dijadikan sebagai lahan untuk pelaksanaan program tersebut sesuai dengan petunjuk dari pusat adalah desa Brilian Selindo. Dan bibit tanaman dari program "BRI menanam" adalah tanaman produktif berupa buah-buahan tanaman keras ataupun tanaman keras lainnya yang disesuaikan dengan potensi/agroekologi masing-masing wilayah. Dan yang menjadi objek tanam diantaranya adalah lahan umum milik desa yang dapat dimanfaatkan untuk lokasi penanaman pohon yaitu ruang terbuka hijau desa, taman/fasilitas umum desa, sempadan sungai kecil, bahu jalan desa dll. Bibit tanaman juga boleh ditanam di lahan/pekarangan nasabah KUR BRI Unit baik realisasi baru ataupun existing (dengan syarat kolektibilitas fasilitas KUR lancar).

Rabu(24/08/2022) sore sekira pukul 15.00 WIB BRI Kantor Cabang Perdagangan melalui BRI unit Lima puluh melaksanakan program "BRI menanam" di Desa Perkebunan Limau Manis Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara. Pimpinan cabang BRI Kanca Perdagangan Charisma Bayu Aji didampingi kepala BRI unit Lima puluh Jhon N B Limbong melaksanakan aktivitas penanaman dan menyerahkan 200 bibit tanaman buah alpukat kepada Pj Kades perkebunan Limau manis.

"Ini merupakan salah satu fungsi peduli lingkungan dari BRI kepada lingkungan sekitar... Dalam program "BRI menanam" ini kantor cabang Perdagangan dilaksanakan di 4 kantor unit... Yaitu kantor unit Kebun kopi , unit Lima puluh , unit Bosar Maligas dan unit Perdagangan... Semoga dengan program BRI menanam ini nantinya dapat mendongkrak perekonomian masyarakat... Dan kita juga berharap semoga warga desa dapat memanfaatkan bibit yang kita serahkan ini dan merawatnya sehingga nantinya dapat diperoleh hasilnya untuk meningkatkan ekonomi warga juga.... Terimakasih juga kami sampaikan kepada pemerintah desa perkebunan Limau manis dan pemerintah kecamatan Lima puluh juga pemerintah kabupaten Batu Bara yang mendukung program-program BRI selama ini.... Semoga kedepan hubungan baik ini akan tetap terjaga dengan hubungan yang lebih baik dan harmonis lagi...."tutur Charisma Bayu Aji.

Dalam pelaksanaan program "BRI menanam" tersebut dihadiri unsur forkopimcam kecamatan Lima puluh. Yaitu camat kecamatan Lima puluh yang diwakili sekcam , Kapolsek Lima puluh yang diwakili Wakapolsek dan DanRamil 03/Lima puluh. Hadir juga perwakilan manajemen PTPN III Dusun Ulu serta tokoh masyarakat dan tokoh masyarakat desa perkebunan Limau manis. Seluruh unsur forkopimcam kecamatan Lima puluh yang hadir dalam pelaksanaan program "BRI menanam"menyampaikan apresiasi yang sangat positif dengan adanya program dari BRI tersebut." Ini merupakan program yang sangat baik dan benar-benar sesuai dengan program pemerintah yaitu menciptakan lingkungan yang hijau dan sehat... Nantinya dengan terlaksananya program ini lingkungan sekitar kita pastinya akan lebih asri , lebih adem dan lebih sejuk.... Dan semoga program yang baik seperti ini dari BRI akan tetap berkelanjutan untuk waktu-waktu yang mendatang...."sebut kapten infanteri N.Panjaitan.

Selanjutnya secara bergantian pimpinan BRI kantor cabang Perdagangan bersama unsur forkopimcam kecamatan Lima puluh , manajemen PTPN III Dusun Ulu dan Pj Kades perkebunan Limau manis melaksanakan proses penanaman bibit pohon alpukat di halaman madrasah ibtidaiyah desa perkebunan Limau manis. (Des)

Posting Komentar

0 Komentar