Breaking News

6/recent/ticker-posts

BABINSA 1202-03/ SRY HADIRI PELETAKAN BATU PERTAMA PEMBANGUNAN GEDUNG SERBAGUNA


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Bengkayang Kalbar — Babinsa 1202-03/ SRY Sertu Sugianto menghadiri undangan dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan gedung serbaguna di gedung MTSS YPPU karimunting dusun kembang sari,Desa karimunting kec sungai raya kepulauan. Selasa(02/08/22). 

Pada kesempatan itu ombudsman Kalbar bapak Dwi Cahyono, mengucapkan banyak terima kasih kepada kepala kantor agama Bengkayang Bapak Ardani bersedia hadir dan melakukan peletakan batu pertama pada pembangunan gedung Serba Guna. 

Kegiatan tersebut di awali dengan sunatan masal pada anak anak Desa Karimunting dengan jumlah total 52 orang. 

Babinsa 1202-03/SRY Sertu Sugiyanto mengatakan, "Dalam pengerjaan bangunan tersebut dikerjakan oleh masyarakat melalui musyawarah bersama, dimana selain menekan biaya pengeluaran juga dapat dijadikan ajang silaturahmi antar warga. 

Dengan adanya gedung serba guna ini nanti nya diharapkan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dalam berbagai kegiatan seperti rapat masyarakat, acara hajatan dan resepsi dan kepentingan bersama dalam pembangunan, guna pemersatu, penampung aspirasi masyarakat desa,”ujar Babinsa.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Ombusman Kalimantan Barat Agus Priyadi, SH,Direktur Rumah Sakit Umum Yarsi Pontianak Dr. Carlos Djaafara, M. Kes,Ketua DM Faundation Denny Muslimin,Kepala Kantor Kementrian Agama Kab. Bengkayang Ardani, Kepala Desa Sungai Raya Darmadi.SH,Bhabinkamtibmas Briptu Albertus Sandrifal, Sekretaris Desa Karimunting Saleh,Ketua yayasan MtsS YPPU Karimunting Januari, S.ST, Kepala Dusun Kembang Sari dan Kepala Dusun Sungai Soga, Anak - anak peserta Sunatan Massal dan Warga Desa Karimunting. (Leo)

(Pendim 1202/Skw).

Posting Komentar

0 Komentar