Breaking News

6/recent/ticker-posts

Satgas Ops Ketupat Rinjani 2022, Perketat Pengaman Kendaraan dan Obyek Wisata

TARUNAGLOBALNEWS.COM

NTB Dompu — Suasana Libur cuti bersama Lebaran Tahun 2022 Satgas Ops Ketupat Rinjani Polres Dompu gencar laksanakan Patroli maupun pengamanan di tempat-tempat Keramaian dan obyek Wisata di wilayah hukum Kabupaten Dompu.

Seperti halnya pada tahun ini, libur lebaran dan cuti liburan Tahun 2022 ini sangat di manfaatkan oleh masyarakat, karena pemerintah telah memberikan kelonggaran untuk masyarakat melaksanakan mudik di Kampung halaman masing-masing.


"Hari raya idul Fitri tahun ini sangat berbeda jauh dengan suasana lebaran pada dua tahun sebelumnya, karena pemudik tahun ini hampir semua warga perantau di luar daerah dapat melaksanakan lebaran di kampung halamannya".


Tidak menutup kemungkinan di Kabupaten Dompu arus mudik yang di lakukan masyarakat sangat padat di bandingkan dengan Tahun lalu yang di berlakukannya pelarangan mudik oleh pemerintah mengingat dua tahun sebelumnya Daerah Kabupaten Dompu khususnya sedang di Landa pandemi Covid19.


Di mana lebaran Tahun 2022 ini pemerintah telah memperbolehkan mudik kepada masyarakat dengan demikian sejumlah tempat-tempat obyek wisata di Kabupaten Dompu semua obyek wisata banyak di padati masyarakat yang berkunjung.


Sepeti pada hari Selasa kemarin Sore (03/05/22) pukul 16.00 WITA personil Polres Dompu yang tergabung dalam Satgas OPS Ketupat Rinjani Tahun 2022 gencar laksanakan Patroli Pengamanan maupun pemeriksaan ketat terhadap pengemudi kendaraan Roda 4 dan Roda 2 Tampa terkecuali.


Kapolres Dompu AKBP Iwan Hidayat, S.I.K saat di konfermasi awak media tadi pagi mengatakan, Patroli pengamanan maupun pemeriksaan Kendaraan Roda 2 maupun Roda 4 tersebut di laksanakan guna memberikan pelayanan kemanana kepada masyarakat sehingga liburan lebaran Tahun 2022 ini berjalan dengan aman dan lancar.


"Personil yang melaksanakan Patroli tidak hanya melakuka pengamanan akan tetapi melaksanakan pemeriksaan Kendaraan  Roda 4 dan Roda 2 untuk mengantisipasi ada masyarakat yang membawa sajam, Miras dan lain sebagainya sehingga mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat lain yang melaksanakan Liburan", ujar Kapolres AKBP Iwan Hidayat, S.I.K.


Di tambahkannya, Kapolres mengatakan kegiatan patroli pengamanan ini akan terus di laksanakan di sejumlah tempat-tempat Obyek Wisata di Kabupaten Dompu seperti Pantai Wadu Jao, Felo Janga dan Pantai Lakey yang merupakan Obyek wisata yang ramai di kunjungi Warga masyarakat Kabupaten Dompu.


"Pada Tahun ini Kapolisian dalam Hal ini Pres Polres Dompu yang tergabung dalam Satgas OPS Ketupat Rinjani 2022 gencar laksanakan patroli pengamanan dan memperketat pemeriksaan kendaraan masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan hari Liburan", ungkapnya.


Ia menambahkan, personil yang melaksanakan patroli tidak hanya melakukan pengamanan akan tetapi juga memberikan himbauan kepada masyarakat Kabupaten Dompu agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19. Pungkasyny. Jurnalis, Rdw/ddo.

Posting Komentar

0 Komentar