Breaking News

6/recent/ticker-posts

Personil Polsek Perdagangan Pantau Giat Gotong Royong Marharoan Bolon Di Kecamatan Bandar

SIMALUNGUN - Menindak lanjuti Program Gerakan Marharoan Bolon Membangun Simalungun di Balai Harungguan Djabanten Damanik, Kabupaten Simalungun, yang bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan Infrastruktur / jalan rusak diseluruh wilayah Kabupaten Simalungun khususnya Kecamatan Bandar. Kapolsek Perdagangan yang diwakili oleh Kanit Sabhara IPTU TRP. Silaban bersama Forkopincam Kecamatan Bandar monitoring giat Gotong Royong Marharoan Bolon tersebut. Selasa (16/06/2021) sekira pukul 09:00 WIB.

Marharoan Bolon dengan menutup jalan berlubang di kota Perdagangan tepatnya di Jalan SM. Raja Kelurahan Perdagangan I Kecamatan Bandar Kabupaten Simalungun. 

Program Marhoroan Bolon (gotong royong) membangun Simalungun dengan sasaran utama memperbaiki jalan yang kondisinya sangat membutuhkan perhatian, disambut baik oleh masyarakat Kecamatan Bandar.

Ikut dalam kegiatan tersebut Danramil 06 Perdagangan diwakili oleh Babinsa SERMA HT. Sitohang, Camat Bandar Amon Charles Sitorus, S.STP, M.Si, Lurah Perdagangan I Tiarli Ambarita, S.H, Staf ahli Bupati Simalungun Akmal Siregar, Pengusaha Kecamatan Bandar, Personil Polsek Perdagangan, Personil Koramil 06 serta Personil Sat Pol PP dan Dinas Perhubungan. (RED).

Posting Komentar

0 Komentar