Breaking News

6/recent/ticker-posts

Lebaran Pertama Parapat Dilanda Banjir Lumpur dan Batu

SIMALUNGUN - Akibat hujan deras yang mengguyur kota Wisata Parapat, Kelurahan Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun,  mengakibatkan meluapnya air sungai Batu Gaga yang mengakibatkan Jalan Angarajim dan Jalan Sisingamangaraja Lingkungan I Parapat mengalami banjir yang dipenuhi lumpur dan bebatuan, Kamis (13/5) sekira pukul 15.20 WIB.

"Ya benar, ada banjir disini di sekitar Jalan Anggarajim dan Sisingamangaraja mulai pukul 15.20 WIB dan di Jalan Sisingamangaraja. Luapan sungai tidak tertahan apapalgi parit yang ada tidak bisa lagi menampung air yang membawa lumpur," kata salah seorang warga setempat A Sembiring, saat dikonfirmasi awak media ini, Kamis (13/5) sekira pukul 18.00 WIB.

"Tadi saat kejadian berlangsung Camat Maruawandi Yosua Simaibang langsung turun ke tempat kejadian bersama Lurah Parapat Rohana Sinaga SH. Terlihat bersama staf dan masyarakat bahu membahu membersihkan material lumpur dan bebatuan. Akibat dari kejadian banjir arus lalulintas menuju Kota Parapat jadi terhambat", tambahnya menerangkan.

Informasi yang dhimpun, saat ini air sudah mulai surut dan para korban yang rumahnya sempat tergenang air lumpur dan bebatuan sudah mulai melakukan pembersihan rumah secara bergotong royong, walaupun sebelumnya warga sempat mengevakuasi barang-barang berharganya.

Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik Fernandes Aritonang SIK MH saat dikonfirmasi melalui seluler membenarkan kejadian itu. Saat ini pihaknya sudah turun dilokasi kejadian di Parapat yang langsung dipimpinnya. Saat ini jalan dari Pematangsiantar menuju Parapat maupun sebaliknya agak terhambat. Diharapkannya upaya evakuasi material yang saat ini dilakukan oleh dinas terkait tidak menemui kendala hingga jalan bisa dipergunakan kembali. (Ril-Red)

Posting Komentar

0 Komentar