Tarunaglobalnews.com Simalungun — Perbaikan jalan Masjid di Kelurahan Serbelawan, Kabupaten Simalungun dikerjakan oleh warga setempat secara swadaya, Senin (12/5/25).
Amatan media warga sangat kompak saat memperbaiki jalan, ada yang mencampur semen dengan batu, pasir dan sebagian lainnya bekerja menutup jalan berlubang dilapisi campuran semen.
Saat ditemui dilokasi Muhammad Ihsan salah seorang warga menyebut setiap warga memiliki peran masing-masing ada yang bantu uang, bahan bangunan, meminjamkan molen (mesin pengaduk semen) dan bantuannya lainnya.
"Alhamdulillah semua tergerak hatinya membantu bang, bahkan untuk makan pekerja pun dari nasi umat warga sekitar" ungkap Ihsan bersama rekannya Rizal.
Ihsan juga menambahkan setelah jalan ini selesai diperbaiki, berikutnya akan dilaksanakan pembangunan Titi Tepekong yang terputus akibat diterjang banjir, "kami sudah hitung biayanya sekira Rp. 38.000.000 bang" ujarnya.
Sementara itu Kepala Lingkungan Serbelawan Kota Zul Azmi Lubis mengungkapkan rasa harunya atas inisiatif dan kekompakan warga dalam memperbaiki jalan Masjid Kelurahan Serbelawan.
"Kami sangat berterima kasih kepada warga, karena setiap persoalan publik termasuk sarana-prasarana, Insyaallah cepat teratasi, jika dikerjakan dengan prinsip gotong royong atau tolong menolong" pungkasnya. (SA)
0 Komentar