Breaking News

6/recent/ticker-posts

Tim Opsnal Polsek Labuhan Ruku Berhasil Menangkap Seorang Pria Atas Dugaan Penggelapan Sepeda Motor Honda Scoopy

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — Tim Opsnal Polsek Labuhan Ruku melakukan penangkapan seorang laki-laki atas dugaan penggelapan Sepeda Motor Honda Scoopy di SPBU Desa Durian, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batu Bara.

Tersangka bernama Diki Kurniawan (28), warga Jl. Dusun II Desa Serdang Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan, diamankan pada hari Jum'at pada tanggal 24 Februari 2023 sekira pukul 22:00 WIB, dengan barang bukti berupa Sepeda Motor Honda Scoopy No Pol : BK 3858 VBJ warna hitam.

Kapolsek Labuhan Ruku Akp Fery Kusnadi. SH. MH, menjelaskan, "Tersangka Diki diamankan atas penggelapan 1 (satu) unit Sepeda motor merk Honda Scoopy warna hitam dengan No Pol BK 3858 VBJ milik pelapor, dengan cara pada saat terlapor dan pelapor baru pulang menemui teman perempuannya dan duduk beristirahat di warung Jeremi dan kunci Sepeda motor di letakkan di atas meja."jelas Akp Ferry Kusnadi, SH. MH. Sabtu (25/2/2023).

Masih dijelaskannya, Selanjutnya terlapor mengambil kunci kontak Sepeda motor pelapor yang berada di atas meja dan menghidupkan Sepeda Motor pelapor dan kemudian pelapor menanyakan mau ke mana dan terlapor menjawab Bentar dan terlapor tidak mengembalikan Sepeda Motor milik pelapor hingga saat ini dan telah mencari ke rumah orang tua terlapor namun tidak menemukan terlapor berikut Sepeda Motor tersebut.

Atas kejadian tersebut Pelapor merasa keberatan dan tidak senang serta melaporkan kejadian tersebut ke kantor Polsek Labuhan Ruku guna Pelaku dapat diproses sesuai hukum yang berlaku di negara Indonesia.

Kemudian, pada hari Jumat Tanggal 24 Februari 2023 sekira pukul 23:00 WIB. Anggota Opsnal polsek Labuhan Ruku melakukan penyelidikan dan memanfaatkan Informan yang layak di percaya bahwa keberadaan Pelaku Diki Kurniawan sedang berada di rumah orang tuanya yang terletak Dusun V Desa Serdang Kecamatan Meranti Kabupaten Asahan.

Lebih lanjut, Kapolsek Labuhan Ruku Akp Fery Kusnadi. SH. MH, memerintakan Kanit Reskrim Polsek Labuhan Ruku Ipda Christian DC. Panggabean. SH. MH, bersama anggota Opsnal melakukan penangkapan terhadap tersangka penggelapan Sepeda Motor Scoppy dan terhadap tersangka dilakukan penangkapan serta diamankan ke Polsek Labuhan Ruku Guna Proses lebih lanjut. (HP)

Posting Komentar

0 Komentar