Breaking News

6/recent/ticker-posts

Diduga Tidak Hati Hati, Lakalantas Melibatkan Dua Unit Sepeda Motor

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — Telah terjadi kecelakaan lalulintas tabrak belakang 1 (satu) unit Sepeda Motor Honda Vario tanpa plat nopol kontra 1 (satu) unit Sepeda Motor Yamaha Jupiter BK 2236 WM di Jalinsum Medan-Kisaran KM 119 - 120 tepatnya di Depan Kantor Statistik Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara.

Dalam keterangan tertulisnya, Kasat Lantas Polres Batu Bara Akp HW. Siahaan. SH, Membenarkan adanya kecelakaan lalulintas tersebut pada hari Kamis tanggal 12 Januari 2023 sekira pukul 14:30 WIB.

Bahwa Sepeda Motor Jupiter BK 2236 WM yang dikendarai oleh Astoha Harahap datang dari arah Medan menuju Kisaran sesampainya di TKP ingin menyebrang ke arah jalan Ring Road tanpa memperhatikan kendaraan yang datang dari arah belakang.

Pada saat bersamaan datang Sepeda Motor Vario Tanpa Nopol yang dikendarai Oleh Restu Alfonso Pakpahan yang berboncengan dengan Michael S. Pasaribu dari arah Medan menuju kearah Kisaran (searah).

Akibat kejadian tersebut, Sepeda Motor Vario Tanpa Nopol yang dikendarai Oleh Restu Alfonso Pakpahan menabrak bagian belakang dari Sepeda Motor Jupiter BK 2236 WM yang di kendarai oleh Astoha Harahap sehingga Sepeda Motor Jupiter BK 2236 WM jatuh bersama pengendaranya di tengah badan jalan.

Sedangkan pengendara Sepeda Motor Vario tanpa plat nopol jatuh di badan jalan sebelah kanan dari arah Medan menuju kearah Kisaran, Sedangkan Sepeda Motor Vario tanpa plat nopol tersebut dan penumpangnya Jatuh ke arah beram jalan sebelah kanan dari arah Medan.

Akibat laka lantas, Asthon Harahap, (pengendara Sepeda Motor Jupiter BK 2236 WM) Kepal sebelah Kanan Robek dan di pipi kanan dan kiri mengalami lecet serta di atas bibir kiri lecet jari. Kemudian Restu Alfonso, (pengendara Sepeda Motor Vario tanpa nopol) mengalami kepala bagian belakang bocor, pipi kanan dan kiri lecet, serta dahi kepala lecet.

Selanjutnya, Sepeda Motor Jupiter BK 2236 WM mengalami Kerusakan pada bagian pijakan Kaki sebelah kanan dan rusak pada bagian tempat duduk, dan Sepeda Moto Vario tanpa nopol pecah pada bagian depan sebelah kiri body dan pecah pada bagian lampu depan sebelah kiri.

Terhadap kedua kendaraan yang terlibat lakalantas tersebut sudah diamankan di sat lantas Polres Batu Bara. Terang Kasat Lantas Polres Batu Bara dalam keterangan tertulisnya. (HP)

Posting Komentar

0 Komentar