Breaking News

6/recent/ticker-posts

PENGURUS RQ SAHABAH LIMA PULUH BERI SANTUNAN KEPADA DUA BOCAH KAKAK BERADIK YANG DIASUH BIBINYA


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — Wajah polos khas kanak-kanak Ainun(3) dan Aira(1,5) bercampur bahagia terpancar dari kedua kakak beradik saat keduanya didatangi dan berdialog penuh rasa kekeluargaan oleh pengurus rumah Qur'an Sahabah Lima puluh Floria Yafanica Simanjuntak pada Jum'at (12/08/2022)siang sekira pukul 11.00 WIB di lingkungan V kelurahan Lima puluh kecamatan Lima puluh kabupaten Batu Bara Sumatera Utara. 

Menurut Floria Yafanica Simanjuntak kehadirannya tersebut untuk menyampaikan amanah dari para dermawan juga donatur yang menyisihkan sebagian rezekinya untuk diberikan kepada mereka yang dianggap layak menerima.

"Alhamdulillah Rq Sahabah hari ini telah membagikan 29 sak beras kepada janda dan dhuafa di blok 8 kelurahan Lima puluh kec. Lima puluh kab. Batu Bara Sumatera Utara, dan memberikan tali asih kepada Ainun(3) juga Aira(1,5) yang menurut informasi yang kita dapatkan bahwa mereka telah ditinggalkan orang tuanya dan sejak saat itu keduanya di asuh oleh bibinya yang hidupnya juga masih menumpang di salah satu rumah warga yang prihatin akan kehidupan mereka di lingkungan Lima puluh... Diketahui aktivitas bibi dari kedua bocah kakak beradik tersebut adalah buruh cuci pakaian dari rumah ke rumah sedangkan sang paman bekerja serabutan.... Karenanya kita datang hari ini untuk secara langsung melihat kondisi kedua bocah serta keluarga sang bibinya untuk menyerahkan bantuan berupa beras dan tali asih semoga dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya."ucap Floria.

Ditambahkan bahwa bantuan yang diserahkan tersebut masih berasal dari para donatur juga dermawan sedekah Jum'at yang mempercayakan penyalurannya melalui pengurus rumah Qur'an Sahabah Lima puluh." Semoga apa yang menerima dan yang memberi mendapatkan keberkahan dan kelapangan rezeki... KARENA SENYUM DI WAJAH SAUDARAMU ADALAH AMAL"tuturnya. 

Juriah salah seorang warga penerima berkah sedekah Jum'at yang disalurkan melalui tangan pengurus rumah Qur'an Sahabah Lima puluh menyampaikan rasa terima kasihnya." Semoga Allah membalas semua kebaikan dari para dermawan juga donatur sedekah Jum'at dengan balasan kebaikan yang berlipat ganda dan Allah senantiasa memberikan kesehatan serta keluasan rezeki."harapnya. (Des)

Posting Komentar

0 Komentar