Breaking News

6/recent/ticker-posts

R.Q SAHABAH LIMA PULUH BERBAGI KEBAIKAN UNTUK SEMUA


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — Sebagai salah satu bentuk eksistensi dan konsistensi rumah Qur'an Sahabah Lima puluh dalam melaksanakan kegiatan berbagi kebaikan, Floria Yafanica Simanjuntak selaku pengurus rumah Qur'an Sahabah Lima puluh mensyi'arkan dan mengajak masyarakat bersama-sama menyisihkan sebagian rezeki yang didapat untuk disalurkan kepada masyarakat lain yang membutuhkan. Karena dalam konsep ajaran agama Islam didalam rezeki yang didapatkan oleh seorang muslim/muslimah terdapat hak/rezeki orang lain. Kiprah rumah Qur'an Sahabah Lima puluh dalam kegiatan sosial kemasyarakatan dengan berbagi kebaikan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat khususnya masyarakat kabupaten Batu Bara. Bukan tanpa sebab hal tersebut benar-benar mengena di hati masyarakat. Karena program berbagi kebaikan yang dilaksanakan rumah Qur'an Sahabah Lima puluh dengan cara mengumpulkan donasi dari para donatur juga dermawan tersebut tetap rutin dilaksanakan setiap Jum'at.

Pada Jum'at (15/07/2022) siang sekira pukul 11.00 WIB kembali keluarga besar rumah Qur'an Sahabah Lima puluh melaksanakan program kegiatan Jum'at berbagi di rumah Qur'an Sahabah Lima puluh blok 8 pasar 4 kelurahan Lima puluh kota kecamatan Lima puluh kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara.

Sebagai perpanjangan tangan dari para donatur dan dermawan pengurus rumah Qur'an Sahabah Lima puluh Floria Yafanica Simanjuntak membagikan 32 sak beras kepada warga kelurahan Lima puluh kota yang beragama Nasrani.

"Alhamdulillah hari ini rumah Qur'an Sahabah Lima puluh bersama dengan para donatur dan dermawan dapat berbagi 32 sak beras kepada saudara-saudara kita yang beragama Nasrani dan berdomisili di kelurahan Lima puluh kota... Agama bukanlah jadi faktor penghalang untuk kita berbagi kebaikan... Sebagai sesama makhluk ciptaan Tuhan sudah seharusnya kita saling mengasihi dan menyayangi... Dan tetap berusaha menjadi pribadi yang dapat bermanfaat dan berkat bagi sesama..."tutur Floria Yafanica Simanjuntak.

Sementara itu secara singkat ucapan terimakasih datang dari Pince Boru Simanjuntak sebagai salah seorang warga penerima berkah." Terimakasih kami sampaikan kepada para donatur dan dermawan juga keluarga Floria Yafanica Simanjuntak yang sudah memberikan bantuan berupa beras kepada kami... Semoga apa yang diberikan para donatur dan ibu FEYE yang kami terima ini menjadi berkah dan Tuhan lah yang membalas semua kebaikan para donatur...."sebutnya. (Des)

Posting Komentar

0 Komentar