Breaking News

6/recent/ticker-posts

Si Jago Merah Menghanguskan Dua Rumah Yang Berada Di Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Simalungun — Kebakaran terjadi Di Jalan Asahan, Kilometer 3-4, Nagori Dolok Marlawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, tepatnya di depan Kantor Camat Siantar, Senin (28/03/2022) sekira pukul 12.30 WIB. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, namun saksi menyebutkan ada suara ledakan saat terjadi kebakaran. 

Informasi yang dikumpulkan di lokasi kejadian, rumah yang terbakar yakni milik T Panggabean (60) dan menantunya marga Nainggolan (30). Nainggolan bercerita semula ia bersama anaknya yang masih berusia beberapa bulan berada di dalam rumah untuk mengganti pakaian anaknya. "Masih mau menggantikan baju anakku itu lah aku bang. Ku dengar ada suara ledakan dari rumah samping. Pas keluar ku tengok api sudah besar," katanya seraya mengatakan bahwa ia tak sempat mengenakan pakaian untuk anaknya. 

Tak ada barang berharga yang berhasil ia selamatkan. Kendati demikian ia merasa bersyukur karena ia dan anaknya berhasil keluar dari kobaran api yang membakar seluruh bangunan semi permanen tersebut. "Sertifikat tanah, HP, Laptop, pakaian semua habis terbakar. Kreta (sepeda motor, red) untungnya parkir di luar. Kalau nggak mungkin sudah terbakar juga," tambah pria yang kesehariannya menjual ikan hias ini. 

Pantauan awak media, terlihat istri T Panggabean terus histeris dan sempat pingsan karena rumah keluarga mereka habis terbakar dan mobil pemadam kebakaran milik Pemko Pematangsiantar serta PT STTC berjibaku agar api tak merambat ke rumah sebelahnya. Sejumlah personel Polsek Bangun terlihat berupaya mengurai arus lalu lintas, kejadian tersebut sempat membuat kemacetan karena antusias warga yang ingin menyaksikan kebakaran itu. 

Kapolsek Bangun, AKP LS Gultom yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan pihaknya masih melakukan pendataan terhadap korban dan melakukan penyelidikan untuk mencari sumber kebakaran. "Anggota masih nyari data, kita fokus dulu sama arus lalu lintas supaya lancar," katanya. (Res)

Posting Komentar

0 Komentar