Breaking News

6/recent/ticker-posts

Kapolres Batu Bara bersama Jajarannya Dan KSJ Tak Pernah Bosan Melaksanakan Kegiatan Bakti Sosial

Tarunaglobalnews.com

Batu Bara -- Kapolres Batu Bara bersama Jajarannya dan KSJ tak pernah bosan bosannya melaksanakan Kegiatan Bakti Sosial menyambangi para kaum dhuafa serta anak yatim piatu di wilayah hukum Polres Batu Bara, ini adalah kegiatan rutin yang menjadi salah satu agenda bagi jajaran Polres Batu Bara.

Kali ini Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH. MH., melaksanakan kegiatan sosial tersebut di sejumlah Desa yang ada di Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara, diantaranya Desa Pakam Raya, Desa Kuala SiPare dan Desa Lalang. Jum'at (15/10/2021) sekira pukul 09:00 WIB.

Untuk melakukan kegiatan sosial tersebut dimulai dari Desa Pakam Raya dengan menyambangi para Kaum Dwarfisme (Kerdil-red) yang sangat membutuhkan uluran tangan dari para dermawan.

Dalam menyambangi Kaum Dwarfisme AKBP H. Ikhwan Lubis bersama Jajarannya dan KSJ memberikan bantuan sosial berupa sembako, tali asih dan baju kaos bertuliskan KSJ yang dilaksanakan di Balai Desa. Pakam Raya.

Para kaum Dwarfisme merasa sangat senang dan mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Batu Bara AKBP H. Ikhwan Lubis, SH., MH., semoga Bapak Kapolres Batu Bara sehat selalu, semakin sukses dan panjang umur serta situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Batu Bara.

Selanjutnya, Kapolres Batu Bara beserta jajaran dan KSJ menyambangi masyarakat di Desa Kuala Sipare yang terdampak Abrasi Pantai.

Kegiatan sosial terakhir dilakukan dengan menyambangi Kediaman Bapak Khairul di Dusun Tasak Desa Lalang, selaku pengidap Dwarfisme namun memiliki keahlian dalam bidang melukis.
















Ikut mendampingi Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan, SH. MH., dalam kegiatan sosial tersebut, Wakapolres Batu Bara Kompol Rudy Candra, SH. MM., Kasat Binmas AKP M.Syafi'i, Kapolsek Medang Deras AKP M. Iskad, Kasubbag Humas AKP Niko Siagian, ST. SH., Ketua KSJ Kabupaten Batu Bara Rizal Syahreza, SE, Camat Medang Deras Efendi, dan Kades Pakam Raya M. Zein. 

Selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman, baik dan kondusif. (Red-HP)




Posting Komentar

0 Komentar