Breaking News

6/recent/ticker-posts

Aksi Cepat Tanggap Pemerintah Nagori Bandar Tinggi Terhadap Korban Angin Puting Beliung

Pangulu Nagori Bandar Tinggi Samsiadi, S.Sos.I.M.Si bersama Kaur Amri Nuh saat memberikan bantuan sembako kepada korban angin puting beliung di Huta VIII Nagori Bandar Tinggi. Rabu (01/10/2025)

Tarunaglobalnews.com Simalungun — Pangulu Nagori Bandar Tinggi, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun, Samsiadi, S.Sos.I.M.Si, menyambangi sekaligus menyerahkan bantuan kepada beberapa warga yang menjadi korban musibah angin puting beliung di Huta VIII Nagori Bandar Tinggi. Rabu (01/10/2025).

Musibah angin puting beliung terjadi pada Rabu (01/10/2025) Pagi yang menyebabkan rumah Iwan (korban) tidak dapat dihuni seperti biasanya.

Kedatangan Pangulu Nagori Bandar Tinggi Samsiadi, S.Sos.I.M.Si didampingi Kaur Nagori Amri Nuh membuktikan aksi cepat tanggap Pemerintah Nagori Bandar Tinggi terhadap warga yang tertimpa musibah.

Rumah Iwan (korban) atap rumah yang hancur akibat angin puting beliung 

Kepada korban, Pangulu Nagori Bandar Tinggi Samsiadi, S.Sos.I.M.Si menyampaikan motivasinya kepada masyarakat yang menjadi korban musibah dimaksud.

Pangulu Nagori Bandar Tinggi berharap agar korban bersabar dan tabah, serta kuat dalam menghadapi cobaan tersebut. "Yakinlah bahwa dibalik musibah ini ada hikmah yang jauh lebih besar yang Allah SWT berikan kepada para korban," tutur Samsiadi, S.Sos.M.Si.

Karenanya, lanjut Samsiadi, S.Sos.I.M.Si, Pemerintah Nagori Bandar Tinggi berupaya untuk selalu hadir ditengah-tengah masyarakatnya yang tengah mengalami kesulitan atau yang tengah dilanda musibah. "Meski bantuan yang diserahkan tidak mungkin bisa mengganti kerugian yang dialami, namun atasnama Pemerintah Nagori Bandar Tinggi, Kecamatan Bandar Masilam, bantuan ini dapat membantu meringankan beban keluarga bapak Iwan."pungkas Pangulu Nagori Bandar Tinggi Samsiadi, S.Sos.I.M.Si. (Ir)

Posting Komentar

0 Komentar