Breaking News

6/recent/ticker-posts

Terima Aspirasi Masyarakat, Polda Papua Barat Dan Jajaran Kembali Gelar Jum'at Curhat

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Manokwari — Polda Papua Barat beserta jajaran hari ini serentak hingga jajaran menggelar kegiatan bertajuk “Jumat Curhat” untuk mendengarkan keluhan masyarakat secara langsung, Jum'at (6/1).

Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga,S.H.,M.A. yang diwakili oleh Karo Rena, bersama Dirbinmas melaksanakan di Yayasan Kasih Rumbai Koteka Sanggeng Manokwari pukul 13.30 WIT.

Direktur Pembinaan Masyarakat Polda Papua Barat Kombes Pol. Bagiyo Hadi Kurnijanto,S.I.K dalam kesempatan tersebut membuka sesi diskusi.

“Kita mengangkat sumber daya manusia kepada anak-anak putus sekolah lewat Yayasan Kasih Rumbai Koteka, jadi jangan sampai momen ini dibiarkan saja, kami dari Polda Papua Barat berharap ada masukan dan saran. Kita sebagai orang tua punya beban moral kepada anak - anak yang putus sekolah, dan saya sampaikan sekali lagi ini gratis” ujar Dirbinmas.

Sementara itu Ketua Yayasan Rumbai Koteka Ayub Msiren mengatakan. 

“Program ini sangat bagus, terlebih lagi untuk anak – anak persiapan ujian 2023. Kita harus siapkan anak - anak yang akan mengikuti ujian, jangan membiarkan program ini berhenti” ujar Ayub.

Kemudian Ketua RW 4 Sanggeng bpk Sam Inarkombu mendukung adanya program ini.

“Kita harus terus bergerak menyelamatkan anak – anak yang putus sekolah, kita harus ada pertemuan lagi antara Polda Papua barat, ketua yayasan, dan RT RW, serta orang tua dan anak-anak kita bisa mengatur kendala terkait biaya dan lain sebagainya. “ujar Ketua RT.

Kepala Suku Serui Ambai Jeck Wanggai memberikan apresiasi kepada Polda Papua Barat atas inisatif membuat program Rumbai Koteka.

“Pertama saya memberikan apresiasi kepada Polda Papua Barat dan yayasan yang telah membuat program kepada anak-anak putus sekolah dan saran saya kita harus ada pertemuan mengatasi kendala-kendala yayasan kasih rumbai koteka” ujarnya.

(Tim/Red)

Posting Komentar

0 Komentar