Breaking News

6/recent/ticker-posts

Sat Lantas Polres Batu Bara Memberikan Himbauan Bagi Pengendara Yang Tidak Mematuhi Peraturan Lalu Lintas

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Batu Bara — Personil Sat Lantas Polres Batu Bara memberikan himbauan bagi masyarakat pengendara yang tidak mematuhi peraturan lalu lintas, Seperti tidak pakai helm di wilayah Hukum Polres Batu Bara, Di Pos Lantas Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Sabtu (04/12/2022).

Pantauan awak media di lokasi, Dalam pemberian himbauan ini dilakukan dengan humanis oleh personil Satlantas Polres Batu Bara saat melaksanakan patroli tersebut.

Kasat Lantas Polres Batu Bara Akp HW. Siahaan, SH., melalui Kanit Gakkum Ipda Elon Sitinjak, SH., mengatakan personil Satlantas Polres Batu Bara ini mengimbau kepada pengendara agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas salah satunya dengan memakai helm.

"Dalam kegiatan tersebut, Personil Satlantas Polres Batu Bara, tetap mematuhi protokol kesehatan dan menghimbau kepada para pengendara Ranmor untuk mematuhi peraturan belalulintas."ungkapnya.

Kanit Gakkum Ipda Elon Sitinjak, SH. berharap teguran ini dilaksanakan personil Sat Lantas Polres Batu Bara dengan secara humanis dan mengimbau kepada pengendara agar tetap mematuhi peraturan berlalu lintas. (HP)

Posting Komentar

0 Komentar