Breaking News

6/recent/ticker-posts

Pergi Keladang Tak Kunjung Pulang Maringan Damanik Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa

TARUNAGLOBALNEWS.COM

SIMALUNGUN — Penemuan jenazah di perladangan dan kuburan lama warga Masyarakat Pangkalan Buttu Nagori (Desa) Kecamatan Sidamanik Kabupaten Simalungun.Senin (15/11/2021) sekira pukul 14.30 Wib.

Kejadian penemuan jenazah diketahui identitasnya bernama Maringan Damanik (53) yang beralamat di Dusun VIII Pangkalan buttu Nagori (Desa) Tigabolon Kecamatan Sidamanik Kabupaten Simalungun Sumatera Utara.

Dari informasi yang berhasil dihimpun awak media ini di sekitar lokasi kejadian, bahwa sebelumnya korban pada hari Minggu 14 November 2021 sekira pukul 03.00 wib korban dilihat oleh Tiodora Silalahi (istri korban) keluar rumah tanpa permisi kepada istrinya.istri korban mengetahui bahwasanya korban keluar dari rumah menuju ladang. dan pada hari yang sama sekira pukul 07.00 wib. Korban belum kembali kerumahnya sehingga membuat istri korban dan anaknya serta di bantu oleh warga setempat melakukan pencarian terhadap korban.

Namun tidak membuahkan hasil,Dan pada hari Senin tanggal 15 Nopember 2021 sekira pukul 15.00 wib setelah di coba mencari kembali.Oleh anaknya yang bernama Sefri Damanik pertama kali menemukan Korban dalam posisi tergeletak terbujur kaku dan sudah tidak bernyawa.

Selanjutnya Sefri memberitahukan kepada masyarakat, kemudian istrinya juga mengatakan bahwa korban stres karena tanaman cabe miliknya telah rusak dan tidak ada uang untuk membeli pupuk. 

Diduga korban bunuh diri dengan meminum racun sebab ditemukan juga racun HERBISIDA merk PRIMA TRON yang berjarak 100 meter dari mayat korban dan racun tersebut ditemukan di dalam gubuk perladangan milik korban yang mana isinya sudah berkurang serta tutup botolnya dalam keadaan terbuka.

Kini temuan jenazah tersebut sedang ditangani Polsek Sidamanik, namun dari hasil pemeriksaan yang diperiksa oleh pihak Puskesmas Sidamanik tidak ada ditemukan luka ataupun tanda tanda kekerasan ditubuh korban. (Pran)

Posting Komentar

0 Komentar