Breaking News

6/recent/ticker-posts

Fery Sanjaya, Mahasiswa DO Kini Sukses di Bidang IT, Simak Kisahnya


TARUNAGLOBALNEWS.COM

Sukabumi — Ferry Sanjaya, Pria kelahiran Sukabumi, 09 Oktober 1991. Putra pertama dari pasangan Haer Suhermansyah dan Tati Mulyati ini seorang pengusaha muda yang cukup berhasil menekuni keahliannya dibidang IT.

Keluarga Ferry terbilang dari kalangan yang cukup dihormati di desanya, Ini dilihat dari silsilah keturunannya. Mulai dari Ayah, paman, kerabat hingga Kakek buyutnya pernah menjabat sebagai kepala desa turun temurun terpilih oleh masyarakat, Pendidikan pemuda yang kini berusia 29 tahun ini hanya sampai di SMA saja.

Ia adalah pemuda yang lebih mencintai karir dan sosial dari pada pendidikan. Semasa kecil, ferry sangat suka dengan Komputer, bahkan di usianya yang baru menginjak 9 tahun ferry telah dibelikan komputer oleh ayahnya, disinilah Ferry mulai tertarik dengan dunia teknologi.

Semasa duduk dibangku Sekolah Dasar, Ferry lebih banyak menghabiskan waktunya dengan komputer, mulai bermain game hingga belajar meng-install dan mengenal komponen-komponen yang ada didalam komputer miliknya itu. Sampai kemudian ia melanjutkan ke bangku MTs dan SMA Ferry semakin tertarik dengan bahasa pemrograman.

Dan atas permintaan ayahnya yang juga merupakan Kepala Desa 3 periode itu ditahun 2010 ferry melanjutkan kuliahnya di Ilmu Pemerintahan STPMD "APMD" Yogyakarta, dan Ilmu Hukum UJB Yogyakarta namun tidak sampai tuntas, di tahun 2014 Ferry memilih keluar untuk menekuni bidang IT yang ia minati bersama komunitas otodidaknya di Yogyakarta.

Dalam perjalanannya Ferry sering mendapatkan proyek meskipun pada waktu itu ia hanya sebagai freelance dalam pengembangan website milik kliennya itu.

Bertahun-tahun ia lakoni sebagai freelance programmer hingga di tahun 2018 ferry memberanikan diri untuk membuka perusahaan sendiri yang ia namakan PT. Satria Wiguna Sanjaya yang lebih dikenal SANJAYA IT SOLUTION perusahaan yang bergerak dibidang IT Consulting, Web & Mobile Development, SEO Service, dan Animation Creator.

Dengan perusahaannya itulah ia berhasil memproduksi banyak produk aplikasi berbasis website, android dan ios dan juga animasi untuk para kliennya.

Kini Ferry memiliki banyak karyawan yang notabenenya lulusan sarjana diperusahaanya itu, padahal dirinya hanya mahasiswa Drof Out (DO). Berkat kerja keras dan daya juang yang seimbang, kini klien perusahaan miliknya itu sudah tersebar dibeberapa kota seperti Sukabumi, Cianjur, Bogor, Jakarta, Yogyakarta, Jawa Tengah, Bali hingga ke NTB dan Papua.

Berikut adalah Profile Biografi Ferry Sanjaya :

BIODATA FERRY SANJAYA :

Nama: Ferry Sanjaya

Tempat, Tanggal Lahir: Sukabumi, 09 Oktober 1991

Agama : Islam


RIWAYAT PENDIDIKAN FORMIL :

SDN 1 Lembur Sawah, Sukabumi (2004)

Mts Sunanulhuda Cikaroya, Sukabumi (2007)

SMA PGRI 1 Kebumen, Jawa Tengah (2010)


RIWAYAT PENDIDIKAN NON FORMIL :

Kursus Komputer DODIE COMPUTER (2000-2001);

Belajar CorelDraw, Sketch Up, Lumion (2010);

Belajar Pemprograman PHP Native (2010-2012);

Belajar Framework CodeIgniter, Laravel, MySQL (2012-2013);

Belajar Quick Series Framing (2013-2014);

Belajar Java Android (2015-2016);

Belajar Framework Flutter Android dan iOS, Firebase (2017-2019).

Mendapatkan Serfiticate Google Android Developer(2019).


RIWAYAT PEKERJAAN :

Owner, TB.Hikmat Silaturahmi (2016-Sekarang);

Owner, Sanjaya Line Kites (2016-2018);

Tenaga Ahli, DISKOMINFOSAN Kab.Sukabumi (2018);

Komisaris, PT.Satria Wiguna Sanjaya (2018-Sekarang);

Komisaris, PT.Sanjaya Multimedia Indonesia (2020-Sekarang);

CTO, PT.Sukakarya Digital Indonesia (2020-Sekarang);

Ketua Team IT, QC & RC Marwan-Iyos (2020);

Direktur Utama, PT.Desa Digital Global (2021-2022);

Tenaga Ahli Bidang IT pada Asisten Stafsus Wapres RI (2021-2022);

Direktur Utama, PT.Mataram Global Solusindo (2021-Sekarang).


RIWAYAT ORGANISASI :

GMNI Komisariat STPMD Yogyakarta, Ketua Bid.Pemuda & Olahraga (2010);

Jogja IT Foundation, Co-Founder (2011);

Gerakan Mahasiswa Anti Penindasan Yogyakarta, Dewan Pendiri (2012);

KIM Cibers, Ketua Umum (2017-2020);

HIMAKUM Nusaputra Sukabumi, Ketua Bid.Informasi & Teknologi (2018);

Forum Peduli Yatim Desa (FPYD) Kab.Sukabumi, Dewan Pendiri (2019);

Dewan Penasehat KIM Cibers (2020-Sekarang);

Sukabumi IT Foundation, Founder (2020-Sekarang);

Assosiasi Desa Wisata, Ketua Bidang Informasi & Teknologi (2021-Sekarang);

KADIN Indonesia Kab.Sukabumi, Ketua Bidang Informasi & Teknologi (2021-Sekarang);

DPD Partai Golkar Kab.Sukabumi, Wakil Ketua Bagian Infokom dan Penggalangan Opini (2021-Sekarang);

KIM Kabupaten Sukabumi, Wakil Ketua II Bidang Ekonomi dan Keuangan (2021-Sekarang).


RIWAYAT PRESTASI :

Juara 1 Pemuda Pelopor Tingkat Kab.Sukabumi Bidang IT tahun 2019;

Juara 3 Pemuda Pelopor Tingkat Jawa Barat Bidang IT tahnun 2019;

Penerima penghargaan Sukabumi Award 2019 kategori Inovasi Teknologi;

Penerima penghargaan Sukabumi Award 2019, kategori Kepeloporan Pemuda Bid.IT;

Penerima penghargaan Internasional Conference Pemuda Inovatif oleh Litbang Kemendagri 2019;

Penerima Penghargaan Potential Of IT Development oleh GSTC Yogyakarta 2021;

Juara 1 Festival Literasi Digital Tingkat Jabar Kategori "Lifetime Achievement" oleh Gubernur Jabar (2022).


RIWAYAT NARASUMBER & KAJIAN :

Kajian & Peningkatan Kapasitas Perangkat Daerah Kab.Sukabumi bersama BPP Litbang Kemendagri (2018).

Bimbingan Teknis E-Ambulan, Dinas Kesehatan kab.sukabhmi (2018).

RoadShow Peningkatan KIM Kab.Sukabumi bersama Diskominfo Kab.Sukabumi (2018).

Bimbingan Teknis E-Damkar, Dinas Pemadam Kebakaran Kab.Sukabumi (2018);

Pendampingan Dalam Digitalisasi Kepegawaian, Kejaksaan Agung RI (2018);

Pendampingan Dalam Digitalisasi Kecamatan Gegerbitung (2019);

Pendampingan Dalam Digitalisasi Kecamatan Sukabumi (2020);

Pendampingan Dalam Digitalisasi Kecamatan Caringin (2020);

Bimbingan Teknis RealCount Emha, DPD Partai Demokrat (2020);

Peningkatan Kafasitas Pegawai mengenai pentingnya Cyber Hygiene dilingkup kerja Bawaslu Kota Sukabumi (2021);

Peningkatan Kafasitas Pemuda dalam pemanfaatan Digital Marketing Disbudpora Kab.Sukabumi (2021);

Literasi Digital di Yayasan Fortunanda Sukabumi diselenggarakan oleh Kemenpora RI (2021);

Pendampingan Digitalisasi Desa Sidowayah, Klaten, Jateng (2021);

Pendampingan Digitalisasi Desa Ngalang, Gunungkidul, DIY (2021);

Pendampingan Digitalisasi Desa Guwosari, Baltul, DIY (2021);

Penyusunan Masterplan Smart City Kab.Sukabumi (2022);

Bimtek Panitia Pilkades Kab.Sukabumi Serentak tentang SIJAROPEKA (2022);

Pendampingan Digitalisasi AKAD LOBAR, Kabupaten Lombok Barat (2022). (Tim)

Posting Komentar

0 Komentar