Breaking News

6/recent/ticker-posts

Demi Meratanya Pembagian BLT, Danramil 1802-03/Salawat, Turun Langsung Melaksanakan Penyaluran BLT Kepada Masyarakat Kurang Mampu

TARUNAGLOBALNEWS.COM

Sorong Papua Barat - Danramil 1802-03/Salawat. Lettu Inf Suyatno menghadiri pembagian BLT kepada warga dengan jumlah Rp.900 per KK dan dihadiri 108 KK Bertempat di Balai Kampung Jeflio Distrik Mayamuk. Kamis, (14/04/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 03/Salawati Lettu Inf Suyatno. Ka Distrik Mayamuk Ibu Endang Triyani. Kepala Kampung Jeflio Pak Yongki Malakabu. Sekretaris Kampung. Pak Marten Fadan. Ketua Bamuskam. Pak Samuel Malau. Pendamping Distrik Mayamuk Pak Rajad dan warga Kampung Jeflio Distrik Mayamuk.

Selain harus berada di tengah-tengah masyarakat aparat kewilayahan harus tau dan mengontrol nama-nama warga yang berhak dan layak untuk menerima bantuan tersebut, dengan cara selalu berkoordinasi dengan pihak pejabat kampung dan ikut dalam memberikan bantuan BLT.

Danramil 1802-03/Salawat. Lettu Inf Suyatno mengatakan bahwa “dengan diterimanya BLT secara tunai pada tahap pertama ini semoga dapat bermanfaat bagi warga terdampak Covid-19 buat keperluan belanja sembako di bulan suci Ramadhan dan menyongsong hari raya idul fitri dan saya memerintahkan para Babinsa untuk ikut andil mengawal dan mengawasi proses pembagian BLT tersebut," pungkasnya.

Danramil berharap dengan program bantuan tersebut, masyarakat yang kurang mampu dapat bener-bener memanfaatkan program bantuan tersebut terutama di masa Pandemi Covid-19 saat ini," Jelas Danramil".

(TIM/Red)

Posting Komentar

0 Komentar