Breaking News

6/recent/ticker-posts

KKN PPM 095 Mengadakan Sosialisasi Tentang Dampak Gadget Terhadap Psikologi Anak Sekolah Dasar

TARUNAGLOBALNEWS.COM

ACEH - pada tanggal 22 November 2021, Salah satu program KKN PPM K095 Unimal mengadakan Sosialisasi Tentang Dampak Gadget Terhadap Psikologis Anak Sekolah Dasar. Tepatnya di lokasi Desa Pahlawan Kec. Karang Baru Kab. Aceh Tamiang.

KKN PPM K095 yang di ketuai oleh Evika Sari dari jurusan Sosiologi dan beberapa anggota lainnya dari jurusan psikologi, teknik informatika, teknik elektro, dan agribisnis. Kelompok ini dibimbing oleh dosen pembimbing yaitu Bapak Edy Yusuf, S.T., M.Eng. Program ini merupakan salah program yang sudah direncakan sejak awal, oleh karena itu KKN PPM bekerja sama dengan kepala sekolah di SD Negeri Pahlawan, dimana pihak sekolah sangat memberi suatu dukungan yang luar biasa.

Program ini dengan tujuan supaya anak- anak pada masa sekarang khususnya di sekolah dasar memahami dengan benar dampak gadget terhadap psikologi anak. Kemudian, pada era globalisasi yang sangat canggih sering kita perhatikan bahwasanya anak-anak sangat terlalu candu dengan gadget. Hal ini orang tua perlu memantau ketika anak sudah terlalu candu dengan gadget tersebut.

 "Adapun harapan kami terhadap orang tua, sebaiknya perhatikan ketika anak-anak dirumah apabila seorang anak sudah terlalu candu dengan gadget nya di karenakan hal ini sangat membahayakan bagi psikologi dan tingkat kecerdasan mereka" ungkap Evika Sari sebagai ketua kelompok kkn ppm kelompok 095. (MS)

Posting Komentar

0 Komentar